Cara Menyisipkan Grafik / Gambar dari GeoGebra 6 ke Office

Sebuah artikel atau tulisan akan menjadi semakin jelas jika dalam tulisan tersebut ditampilkan beberapa gambar atau grafik yang mendukung penjelasan atau deskripsi dari tulisan itu. Seperti kata pepatah satu gambar memiliki sejuta makna. Gambar/Grafik dapat menjadi pendukung dari sebuah tulisan jika gambar/grafik yang disajikan sesuai dengan tulisan tersebut.

Di Matematika gambar/grafik disajikan untuk menjelaskan atau menganalisis sebuah konsep yang abstrak sehingga dapat menjadi lebih konkrit. Misalnya untuk menjelaskan daerah yang memenuhi pertidaksamaan 4x+5y ≤ 20 dan 3x + y ≥ 6 dapat dengan mudah dijelaskan dengan menggunakan grafik seperti berikut ini:

Dengan menggunakan GeoGebra gambar/grafik dapat dengan mudah untuk dibuat tanpa meninggalkan konsep Matematika. Untuk yang sudah terbiasa menggambar dengan beragam aplikasi, mungkin membuat gambar/grafik Matematika bukanlah sebuah hal yang sulit, namun bagi sebagian yang lain menggambar atau membuat grafik khususnya menggunakan komputer dengan program office masih menjadi sesuatu yang sulit. Inilah yang menjadi alasan dasar kenapa tulisan dengan judul 
Cara Menyisipkan Grafik/Gambar dari GeoGebra 6 ke Office 
ini dibuat.

Tulisan semacam ini sebenarnya sudah pernah dimuat pada blog ini dengan judul 
Tulisan tersebut dibuat menggunakan GeoGebra versi 5 ke bawah. Oleh karena itu bagi yang masih menggunakan GeoGebra 5 ada baiknya membuka kembali tulisan tersebut agar yang disampaikan kali ini bisa lebih dipahami.

Sesuai dengan perkembangan dari aplikasi GeoGebra, maka cara atau tekhnik menyisipkan gambar/grafik dari GeoGebra ke office juga berkembang, selain cara-cara konvensional seperti menggunakan snipping tool atau print screen yang dapat juga digunakan.

Berikut ini Cara Menyisipkan Grafik/Gambar dari GeoGebra 6 ke Office:
  1. Buat gambar/grafik menggunakan GeoGebra 6
  2. Atur besar font, misalnya ukuran 28
  3. Atur tampilan gambar/grafik yang akan disisipkan ke office
  4. Dari menu file pilih download as png
  5. Beri nama file tersebut dengan ekstensi .png
  6. Dari office word sisipkan gambar yang tadi disimpan seperti menyisipkan gambar pada umumnya.
Berikut ini contoh langkah-langkah saat kita akan menyisipkan gambar berikut:

Atur font

Atur tampilan grafik yang akan disisipkan

Buat file gambar dengan ekstensi png



Dari office word sisipkan gambar yang telah dibuat


Untuk melengkapi postingan ini akan dibuatkan vidio tutorial, oleh karenanya simak terus blog ini untuk mendapatkan tutorialnya.
Selamat mencoba!!!

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama