Secara default GeoGebra telah mengatur standar dari objek yang dibuat, sehingga terkadang kita memerlukan beberapa pengubahan (customize) dari objek yang dibuat. Pada tulisan kali ini kita secara spesifik mengulas terkait cara mengubah (customize) objek yang telah dibuat. Untuk merubah objek yang telah dibuat kita memanfaatkan menu setting pada objek tersebut.
Sebagai contoh, kita akan mengubah titik yang telah dibuat menggunakan menu setting object. Untuk memunculkan menu setting object, klik kanan pada objek yang dibuat kemudian klik setting seperti gambar berikut:
Basic
- Show Object, berfungsi untuk menampilkan atau menyembunyikan object
- Show Trace, berfungsi untuk menampilkan atau menyembunyikan jejak dari perubahan posisi object tersebut
- Show Label, berfungsi untuk manampilkan atau menyembunyikan keterangan object yang dapat dipilih antara lain: Name (nama object), Name and Value (Nama dan Definisi Object), Value (Definisi Object), Caption (Keterangan lain yang dibuat sendiri), Caption and Value (Keterangan dan Definisi)
- Fix Object, berfungsi untuk membuat object statis atau dinamis
- Auxiliary Object, berfungsi untuk menampilkan atau menyembunyikan object pada menu input algebra
Color
Style
Berfungsi untuk merubah stile object, berupa ukuran object dan model object. Setiap jenis object memiliki stile yang berbeda-beda.
Advanced
Ini merupakan pengaturan lanjut yang dapat digunakan untuk melakukan pengaturan sesuai dengan sebuah kondisi tertentu. Misalnya syarat tampilnya object tersebut dihubungkan dengan sebuah kondisi lainnya yang mana syarat-nya dapat diisikan apad menu Condition to Show Object.
Algebra
Berfungsi untuk menampilkan bentuk-bentuk aljabar yang disediakan untuk setiap object. Jadi untuk setiap object berbeda.