Cara Menggambar Persegi Panjang dengan GeoGebra

Tulisan berikut merupakan lanjutan dari tulisan sebelumnya, yaitu tentang pemanfaatan GeoGebra untuk menjelaskan konsep luas pada persegi dan persegi panjang. Pada pembahasan tersebut dijelaskan tentang konsep dasar luas, dan baru dibahas pada luas persegi. Cara menggambar/membuat  Persegi Panjang  memang agak sedikit berbeda dengan membuat persegi. Perlu dilakukan beberapa langkah agar persegi panjang yang dibuat benar-benar tetap menjadi persegi panjang dalam berbagai kondisi. Langkah-langkah yang dilakukan dalam GeoGebra ini biasa disebut sebagai konstruksi bangun.

Untuk menggambar persegi panjang dengan GeoGebra atau mengkonstruksi persegi panjang digunakan langkah-langkah sebagai berikut:
1. Siapkan lembar kerja GeoGebra  baik pada laptop ataupun smartphone dengan menampilkan grid-nya


2. Buat sebuah garis yang melalui titik A dan B dengan menggunakan tools line

3. Buat garis tegak lurus melalui titik A dan B menggunakan tools perpendicular line

4. Buat sebuah titik (misal titik C) pada salah satu garis yang baru saja dibuat, dengan menggunakan tools point on object

5. Buat sebuah garis tegak lurus melalui titik C tersebut dengan menggunakan tools perpendicular line. Jika langkah-langkah yang dilakukan tepat akan terlihat seperti berikut ini

6. Sembunyikan garis-garis yang dibuat dengan cara klik bulatan kecil di sebelah kiri pada masing-masing garis

7. Gunakan tools polygon untuk membuat persegi panjang ABCD

Persegi panjang pun telah selesai dibuat, agar lebih jelas simak tutorialnya pada vidio berikut:


Jika menggunakan smartphone android sebagai berikut:

Selamat mencoba, jangan lupa like, subcribe di chanel You Tube serta share artikel ini jika bermanfaat.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama