Cara Membuat Media Interaktif Sederhana Titik Pada Koordinat Kartesius

Pada pembelajaran matematika tentang titik di bidang kartesius, kita dapat memanfaatkan GeoGebra untuk membuat media interaktifnya. Hal ini dilakukan dengan harapan peserta didik menjadi lebih tertarik dan memahami tentang titik pada bidang kartesius melalui praktik mandiri. Bidang kartesius merupakan bidang datar yang didalamnya termuat garis horisontal dan vertikal yang dikenal dengan sumbu  x dan sumbu y. Titik pada bidang kartesius dituliskan sebagai pasangan terurut (x,y), dimana x disebut dengan ordinat dan y disebut dengan absis.

Tampilan Media Interaktif

Secara umum prinsip membuat media interaktif yang akan kita buat adalah:
  • Pembuatan Masalah (Intruksi dan Kondisi Awal)
  • Pembuatan Kunci
Untuk membuat media interaktif tentang titik pada bidang kartesius ikuti beberapa langkah berikut:
  • Buka GeoGebra (bisa versi 5 atau 6 atau online) --> penulis memilih versi 6 atau online
  • Buat dua buah nilai acak yang akan mewakili ordinat dan absis dengan menggunakan perintah:
    RandomBetween()
    Contoh:
    RandomBetween(-2,4) -----> akan terdefinisi sebagai a yang nilainya dari -2 sampai 4
    RandomBetween(-3,5) -----> akan terdefinisi sebagai b yang nilainya dari -3 sampai 5
  • Buat sebuah titik yang koordinatnya diupayakan tidak sama dengan nilai acak dari a dan b, misal titik A=(-3,2)
  • Buat sebuah perintah menggunakan tool teks, sebagai contoh: Geserlah titik A sehingga koordinatnya (a,b). Untuk menyisipkan a dan b pada teks gunakan menu advanced dan temukan logo GeoGebra dan pilih a dan b sesuai dengan peruntukkannya agar nilai a, b berbeda untuk setiap orang dan dapat dirandom untuk keperluan selanjutnya.
  • Buat kunci dengan membuat titik baru pada menu input bar ketikkan (a,b), akan muncul titik B (atau sesuai selera masing-masing). Sembunyikan titik ini agar obyeknya  tidak tampak.
  • Buat teks yang nantinya akan muncul pada kondisi titik A = titik B, sebagai contoh: Anda Benar!!
  • Untuk menampilkan teks ini muncul pada saat A=B, lakukan pensetting-an, dengan cara klik kanan pada teks tersebut kemudian pilih Advanced, dan pada menu Condition to Show Object isikan A=B
  • Agar media dapat digunakan untuk praktik berkali-kali, kita buat tombol (Button) yang diperoleh dari tool yang seletak dengan tool teks. Klik tombol Button dan pilih posisi penempatanya kemudian buat tulisan sesuai dengan keperluan dan jangan lupa ketikkan script UpdateConstuction[], sebagai contoh dapat dilihat sebagai berikut:


Secara prinsip media sudah selesai, tinggal lakukan editing seperlunya. Misal penempatan dan pewarnaan teks serta penyembunyian viuw algebra-nya.

File GeoGebra yang dibuat dapat diupload di geogebra.org atau jika pembuatannya secara online dengan menggunakan akun GeoGebra maka file GeoGebra sudah tersimpan di geogebra.org. Selanjutnya dapat dibagikan ke peserta didik menggunakan GeoGebra Classroom.

Selamat mencoba!!!



VIDIO TUTORIALNYA

Ikhsanudin

Guru Matematika yang tertarik untuk ngeblog. Bidang Keahlian: Geometri dan Tekhnologi

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama