Cara Menggambar Limas dengan Rusuk Tegak dan Alas Tertentu

Tulisan ini merespon pertanyaan dari salah satu pembaca blog

... mohon bantuan bagaimana cara buat limas segi 6  agar ukuran panjang alas dan rusuk tegaknya tepat misal rusuk alas 2 rusuk tegak 4

Untuk membuat/menggambar limas dengan rusuk tegak dan alas tertentu gunakan langkah berikut:

  1. Buka GeoGebra dalam mode tiga dimensi (3D Graphics)
  2. Buat alas menggunakan tool regular polygon dengan panjang rusuk poligon sesuai dengan ukuran yang ditetapkan
  3. Hitung tinggi prisma menggunakan aturan phytagoras sehingga terdefinisi misal terdefinisi dengan a
  4. Gunakan tool Extrude to Pyramid dengan memasukkan tinggi prisma yang sudah terdefinis dari perhitungan sebelumnya

Sebelum membaca penjelasan dari masing-masing langkah, silahkan baca tentang limas yang telah ditulis pada blog ini:
https://googebra.blogspot.com/2016/05/limas.html


Berikut ini penjelasan dari masing-masing langkah:

Langkah 1

Untuk membuat/menggambar bangun ruang maka kita harus menggunakan GeoGebra dalam mode 3D Graphics


Langkah 2

Untuk membuat limas, syarat awal yang diperlukan adalah alas dari limas tersebut. Pada contoh kali ini kita buat alas limas berupa segi enam beraturan dengan panjang rusuk 2 satuan, maka gunakan tool Regular Polygon


Langkah 3

Menghitung tinggi prisma dengan menggunakan aturan phytagoras, hal ini dilakukan karena kita akan membuat limas dengan sisi tegak yang ditetapkan. Kenapa tidak bisa langsung? Karena dalam membuat limas yang harus diketahui adalah tingginya, karena kita akan menggambar dengan rusuk tegak tertentu, maka tinggi limas harus menyesuaikan dengan rusuk tegak, dan hal ini dapat dilakukan dengan menggunakan konsep perhitungan phytagoras.

Dalam contoh ini kita gunakan perhitungan sqrt(4^2 - 1^2) dan hasilnya terdefinisi sebagai a


Langkah 4

Gunakan tool Extrude to Pyramid dengan memasukkan tinggi prisma yang sudah terdefinis dari perhitungan sebelumnya, dalam hal ini masukkan a sebagai tinggi limas nya

Hasilnya tampil sebagai berikut;

Untuk menyembunyikan koordinat kartesiusnya, tinggal klik kanan hilangkan ceklis axis -nya. Dan jika ada yang perlu didiskusikan dapat ditulis pada kolom komentar. Selamat mencoba dan mari bersama untuk terus belajar.

Ikhsanudin

Guru Matematika yang tertarik untuk ngeblog. Bidang Keahlian: Geometri dan Tekhnologi

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama